Tinggat TDS yang tinggi dapat menimbulkan kerusakan pada boiler karena jika dibiarkan akan menimbulkan endapan pada pipa-pipa boiler yang semakin lama akan menyumbat boiler dan akan terjadi overheating sehingga umur pipa tidak bertahan lama. Maka dari itu, perlu dilakukan kontrol steam bubbles dan kontrol endapan.
Untuk mengontrol steam bubbles pada permukaan air di dalam steam boiler adalah sebagai berikut:
- Automatic TDS Control.
- Continuous blowdown control manual dengan menggunakan control valve.
Untuk mengontrol endapan pada dasar silinder didalam steam boiler adalah sebagai berikut:
- Semi automatic dengan timer
- Manual dengan menggunakan blowdown valve
Cara menghitung blowdown rate:
dengan F = Feedwater TDS dalam ppm
S = Kapasitas boiler dalam kg/jam
B = TDS yang dikehendaki dalam ppm
Ilustrasi
Sebuah steam boiler dengan kapasitas 15.000 kg/jam beroperasi pada tekanan 10 barg, tentukan blowdown rate jika kondisi di bawah ini diketahui:
F = Feedwater TDS dalam ppm ---->150 ppm
S = Kapasitas boiler dalam kg/jam --->15.000 kg/jam
B = TDS yang dikehendaki dalam ppm ---> 5.000 ppm
Penyelesaian
- Langkah 1 - Menghitung blowdown rate
- Langkah 2 - Menentukan discharge capacity dari blowdown valve yang akan dipakai, misalnya GESTRA MPA26 (PN40) DN 50
Dari grafik dapat diketahui untuk boiler 10 barg size of blowdown valve DN 50 capacity = 19 kg/s
- Langkah 3 - Menghitung blowdown interval
Dengan demikian interval antar operasi adalah :
60 / 12 = 5 menit
- Dengan kata lain, setiap 5 menit blowdown valve akan membuka selama 2 detik.